Bendum Nasdem : Tak Mungkin Plate Sendiri Dugaan Korupsi BTS Harus Dibongkar Percasi Kab. Bogor Siap Jadi Tuan Rumah Kejurda 2023 PPP Kab. Bogor Usung Bacaleg Milenial pada Pileg 2024 Kadis DLH : Pemkab Bogor Belum Miliki TPA Sampah Calon Pemimpin Harus Tawarkan Ide, Konsep dan Gagasan

Home / Surakarta

Selasa, 24 Januari 2023 - 21:39 WIB

Presiden Jokowi Kunjungi Solo Technopark

Ajwinews.co.id, Surakarta – Presiden Joko Widodo mengunjungi Solo Technopark (STP) di Kota Surakarta, Provinsi Jawa Tengah, pada Senin, 23 Januari 2023. Saat tiba di lokasi, Presiden disambut langsung oleh Pemimpin BLUD KST Solo Technopark, Yudhit Cahyantoro dan meninjau sejumlah fasilitas di tempat tersebut.

“Bapak Presiden berkunjung ke kawasan STP untuk melihat perkembangan-perkembangan yang ada di kawasan sains dan teknologi, salah satunya adalah dengan adanya gedung baru yaitu Gedung Sembrani dan Gedung Gumarang,” ujar Yudith.

BACA JUGA  Bangun Kedekatan Dengan Warga, Babinsa Perigi Limus Tingkatkan Swasembada Pangan di Desa Binaannya

Yudith menjelaskan bahwa kedua gedung tersebut nantinya akan dipakai sebagai pusat perkantoran, pusat inkubasi bisnis, pembinaan usaha mikro, kecil, dan menengah (UMKM), dan layanan-layanan masyarakat lainnya yang ada di Kota Solo.

BACA JUGA  Polwan Polres Bogor dan Bhayangkari Cabang Bogor Lakukan Bakti Sosial Dalam Rangka HUT Polwan Ke 74 dan HKGB Ke 70

Solo Technopark sendiri adalah kawasan milik pemerintah Kota Surakarta sebagai pusat inovasi dan vokasi untuk daya saing daerah. Kawasan tersebut berfungsi sebagai hub untuk integrasi, kolaborasi antara akademika, bisnis, pemerintah, komunitas, dan media.

“Pak Presiden memberikan apresiasi yang sangat baik untuk Solo Technopark dan berharap Solo Technopark bisa menjadi role model nasional techno park di Indonesia,” ungkapnya.

BACA JUGA  Menjelang HUT TNI, Kodim0613/ Ciamis Tangkap TNI Gadungan

Yudith pun berharap kawasan sains dan teknologi Solo Technopark bisa terus berkembang ke depannya. “Bisa terus melayani, dan bisa menjadi pusat ekosistem digital di Kota Surakarta,” tandasnya.

Sumber:
Biro Pers, Media, dan Informasi Sekretariat Presiden

Share :

Baca Juga

Surakarta

Peran Serta Babinsa Danukusuman Dalam Lomba Balita Sehat Posyandu

Surakarta

Presiden Jokowi Terima Kedatangan Putra MBZ di Surakarta