Gubernur SUMUT : Wartawan Punya Peran Penting Dorong Kemajuan Ekonomi Daerah Bupati Dairi : Unggul Harus Kita Wujudkan Bersama Perguruan Tinggi Terbaik di Asia Tenggara, IPB Raih Rangking 1 Lakukan Pengawasan Melekat, Bawaslu Coklit Data Pemilih Tim Kecil Finalkan Cawapres Pendamping Anies Baswedan Maju Pada Pilpres 2024

Home / Bali / Internasional

Senin, 14 November 2022 - 19:21 WIB

Presiden Jokowi Lakukan Pertemuan Bilateral dengan Presiden Komisi Eropa

Bali, (MGA) -Presiden Jokowi mendorong agar perundingan kerja sama Indonesia–Uni Eropa melalui Comprehensive Economic Partnership Agreement (CEPA) dapat mengalami kemajuan yang signifikan. Hal itu disampaikannya saat bertemu dengan Presiden Komisi Eropa, Ursula Von Der Leyen, di The Apurva Kempinski Bali, Senin, 14 November 2022.
 
“Perundingan ke-12 sudah dijadwalkan di akhir 2022. Saya berharap perundingan akan mengalami kemajuan termasuk untuk isu pengadaan barang pemerintah, UKM dan pajak ekspor,” kata Presiden Jokowi dalam pengantarnya.

BACA JUGA  Tim Opsnal Satresnarkoba Polres Konsel Berhasil Menangkap Pengedar Sabu seberat 24,22 Gram

Sebagai Ketua ASEAN tahun 2023, Presiden Jokowi juga menginginkan agar kerja sama ASEAN dan Uni Eropa makin meningkat. Salah satu fokus keketuaan Indonesia menurut Presiden adalah mengisi kerja sama konkret di kawasan Indo-Pasifik.
 
Sementara itu, terkait G20, Presiden Jokowi juga meminta Komisi Eropa dan G7 untuk dapat memberikan dukungan dan fleksibilitas agar KTT G20 bisa menghasilkan deklarasi.
 
“Saya ingin hasil kerja konkret G20 yang ditunggu dunia tetap dapat dihasilkan. Sekali lagi dukungan Yang Mulia akan sangat dihargai,” ucap Presiden.

BACA JUGA  Penemuan Mayat Tanpa Identitas di Aliran Sungai Cianten Leuwiliang, Pihak Kepolisian Lakukan Gelar Olah TKP

Presiden Komisi Eropa mengapresiasi kepemimpinan Indonesia dalam G20 yg terus berupaya merumuskan solusi bersama terhadap krisis global. Indonesia dipandang sebagai mitra terpercaya dalam berbagai isu strategis termasuk energi terbarukan dan keamanan pangan.
 
Turut hadir mendampingi Presiden Jokowi dalam pertemuan tersebut yaitu Menteri Koordinator Bidang Perekonomian Airlangga Hartarto, Menteri Luar Negeri Retno Marsudi, Menteri Perdagangan Zulkifli Hasan, dan Menteri ESDM Arifin Tasrif.
 
 
Sumber:
Biro Pers, Media, dan Informasi Sekretariat Presiden
 

BACA JUGA  Jokowi Jadi Kepala Negara Pertama Yang Ucapkan Selamat ke Anwar Ibrahim

Share :

Baca Juga

Bali

Rayakan HUT Brimob ke-77, Kapolri: Semoga Sukses Mengamankan KTT G20

Internasional

How to Give Your 2016 Resolutions Staying Power

Bogor

Presiden Jokowi dan Presiden Vietnam Bahas Upaya Peningkatan Kerja Sama Indonesia-Vietnam

Internasional

Terima Executive Chairman WEF, Presiden Diskusi soal Kondisi Ekonomi Global

Internasional

Presiden Jokowi Inginkan Kemitraan Komprehensif Strategis ASEAN-AS Jadi Bagian dari Solusi

Bali

Konferensi Tingkat Tinggi G20 di Bali selama dua hari telah berakhir, Ini Harapan Presiden RI

Internasional

Presiden Jokowi: Pemerintah dan Parlemen ASEAN Harus Bersinergi Perkokoh Kesatuan dan Sentralitas ASEAN

Internasional

Presiden Jokowi: ASEAN – India Harus Menjadi Penjaga Stabilitas dan Kemakmuran di Indo-Pasifik