PNS Dapat THR 50 Persen, Guru Honorer di Kab. Bogor Jangan Kecil Hati Polres Bogor Terjunkan 1.049 Personel, Amankan Idul Fitri Tahun 2023 Penyidikan Kasus Pembunuhan Pelajar SMK di Bogor Rampung, Segera Untuk Disidangkan Memahami lebih Dekat Penginjilan Yang Dilakukan Kyai Tunggul Wulung Melalui Pembuatan Film Dokumenter Gubernur SUMUT : Wartawan Punya Peran Penting Dorong Kemajuan Ekonomi Daerah

Home / Ruang Publik

Selasa, 18 Oktober 2022 - 19:51 WIB

Sangat Tepat Kapolri Percayakan Irjen Toni Harmanto Jabat Kapolda Jawa Timur

Jakarta, MGA – Ketua Umum Badan Peneliti Independen Kekayaan Penyelenggara Negara & Pengawas Anggaran RI ( BPI KPNPA RI ) Tubagus Rahmad Sukendar memberikan dukungan dan apresiasi atas penunjukkan Irjen Pol Toni Harmanto sebagai Kapolda Jawa Timur , Tubagus Rahmad Sukendar yang akrab disapa Kang Tb Sukendar menyampaikan bahwa sosok Irjen Toni Harmanto adalah sosok pejabat yang humanis dan religius dekat dengan semua lapisan masyarakat apalagi sebelumnya beliau pernah bertugas di Jawa Timur sebagai Wakapolda jadi pilihan Kapolri Jenderal Listyo Sigit Prabowo terhadap Irjen Pol Toni Harmanto sudah sangat tepat mengisi posisi jabatan sebagai Kapolda Jawa Timur. Selasa (18/10/2022)

Seperti diketahui beberapa hari lalu Kapolri Jendral Listyo Sigit Prabowo mengirimkan surat telegram perihal mutasi Irjen Pol Teddy Minahasa sebagai Kapolda Jawa Timur. Namun, sejak Teddy diduga terlibat dalam kasus peredaran narkoba, Kapolri membatalkan surat tersebut dan menunjuk pejabat lain.

BACA JUGA  Satgas Pamtas Yonarmed 19/105 Trk Bogani Bantu Kegiatan Posyandu Bagi Ibu Dan Anak Di Perbatasan

“Irjen Pol Drs. Toni Harmanto, M. H. Kapolda Sumsel Diangkat dalam jabatan baru sebagai Kapolda Jatim,” tulis telegram rahasia yang diterima oleh Tempo pada Jumat malam, 14 Oktober 2022.

Sebelum pembatalan tersebut, Teddy Minahasa sebenarnya direncanakan menggantikan Irjen Nico Afinta sebagai Kapolda Jawa Timur. Namun, saat ini, Teddy dimutasi sebagai perwira di Pelayanan Markas atau Yanma Polri.

Sebagaimana laporan Jarak Com, Kapolri turut menyebut bahwa Teddy Minahasa telah ditangkap oleh Divisi Propam Mabes Polri dan ditempatkan pada lokasi khusus serta akan menjalani sidang etik secepatnya.

Sementara itu, Kapolda Jawa Timur saat ini, Toni Harmanto, dulunya diketahui merupakan lulusan Akademi Kepolisian atau Akpol pada 1998. Toni dikenal memiliki pengalaman matang di bidang reserse, yaitu bidang pencarian informasi rahasia.

BACA JUGA  Komisi III DPRD Kota Bogor Evaluasi Penanganan Bencana di Kota Bogor

bahwa karier pertama Toni bermulai sebagai Kepala Satuan alias Kasat Serse Polres Serang pada 1992. Kemudian, ia juga sempat menjadi Kasat Serse Polres Bogor pada 1993 dan Polresta Bogor pada 1994.

Berbekal sejumlah pengalaman di Bogor, pada 2000, Toni Harmanto diangkat menjadi Kepala Unit Reserse Mobile atau Resmob Polda Metro Jaya.  Pada 2003, ia beralih jabatan sebanyak dua kali, yaitu sebagai Kepala Satuan IV Direktorat Reserse Kriminal Khusus alias Reskrimsus dan Kasat I di direktorat yang sama di Polda Metro Jaya. 

Kemudian, pada 2004, ia kembali menjadi Satuan IV Direktorat Reserse Kriminal Khusu Polda Metro Jaya. 

Sebab telah menggeluti bidang reserse lebih dari 10 tahun, Toni Harmanto akhirnya diangkat menjadi Wakil Direktur Reskrimum Polda Metro Jaya pada 2007. Berselang lima tahun, pada 2012, Toni Harmanto naik jabatan menjadi Direktur Reskrimum Polda Metro Jaya selama satu tahun.

BACA JUGA  Pemerintah Siapkan 47 Apartemen Untuk ASN, TNI, Polri di IKN

Berkat kinerja dan capaiannya selama di Polda Metro Jaya, Toni Harmanto ditarik menjadi Wakil Direktur Tindak Pidana Umum di Bareskrim Polri pada 2013. Lalu, pada 2016, ia diangkat menjadi Kepala Biro Pembinaan dan Operasional Bareskrim Polri. 

Setelah di bidang reserse, berkarier di Polda Metro Jaya, dan Bareskrim, karier Toni Harmanto semakin mentereng dengan menjadi Wakapolda Jawa Timur pada 2018. Selama satu tahun saja, Toni dipindah menjadi Kapolda Sumatera Barat pada 2019.

Dari Sumatera Barat, Toni Harmanto kembali dipindahkan menjadi Kapolda Sumatera Selatan pada 2021 hingga akhirnya saat ini dipercaya menjadi Kapolda Jawa Timur oleh Kapolri Listyo Sigit. (Red)

Share :

Baca Juga

Ruang Publik

Garda Garuda KITA Resmi Dibentuk, Camelia Lubis: Ruang Positif bagi Para Pemuda Negeri

Medan

Diduga Dana Pesangon, Tenaga Kerja Outsourcing di PT. Inalum Belum Diterima, BPI KPNPA RI Dalam Waktu Dekat Akan Bertemu Kejaksaan RI dan Kabareskrim

Jakarta

Villiany Nadzirah Balita 18 Bulan Berjuang Melawan Penyakit Yang Dialaminya

Ruang Publik

Ketua Umum BPI KPNPA RI Tubagus Rahmad Sukendar Apresiasi dan Dukung Capaian Kinerja Kejari Barru Berhasil Kembalikan Uang Negara

Jakarta

Warga Kampung Sawah RW 11 Gelar Aksi Damai Menuntut Hak dan Keadilan

Jakarta

Hanasui Hadirkan Power Serum sebagai Sahabat Kulit Cantikmu

Ruang Publik

Semarakkan HUT TNI, Satgas Pamtas Yonif 711/Rks Bersama Warga Lakukan Ini

Ruang Publik

Diduga PT KTB di Batu Bara Tak Salurkan Uang Pesangon Karyawan